Skip to main content

5 Amalan Terbaik di Bulan Ramadhan yang Sayang Jika Dilewatkan

06 - ESQ Ramadhan - Amalan Terbaik di Bulan Ramadhan
expert-in-character-building

5 Amalan Terbaik di Bulan Ramadhan yang Sayang Jika Dilewatkan – Bulan Ramadhan adalah bulan istimewa yang ditunggu-tunggu oleh seluruh umat Muslim di dunia. Pada saat Ramadhan, pintu ampunan Allah SWT terbuka lebar untuk semua umatnya. Hal tersebut sesuai dengan hadis yang diriwayatkan oleh Ahmad dan Nasai :

Dari Abu Hurairah AS, ia berkata, Rasulullah SAW memberi kabar gembira kepada para sahabatnya dengan bersabda:

“Telah datang kepadamu bulan Ramadhan, bulan yang diberkahi. Allah SWT mewajibkan kepadamu puasa di dalamnya. Pada bulan ini pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup dan para setan dibelenggu. Selain itu juga terdapat dalam bulan ini malam yang lebih baik dari seribu bulan, barang siapa yang tidak memperoleh kebaikannya, maka ia tidak memperoleh apa-apa.” (HR Ahmad dan Nasai).

Berdasarkan hadis riwayat di atas, sudah jelas bahwa kita harus memanfaatkan waktu sebaik mungkin pada bulan Ramadhan. Lalu, amalan apa saja yang bisa kita lakukan pada bulan Ramadhan? Berikut 5 amalan terbaik di bulan Ramadhan yang sayang jika dilewatkan.

BACA JUGA  Belum Terlambat, Ini 3 Kegiatan Ramadhan Untuk Anak-Anak yang Bisa Anda Coba

Puasa Ramadhan

Amalan yang satu ini sudah jelas sekali harus Anda lakukan pada saat bulan Ramadhan. Puasa pada bulan Ramadhan merupakan rukun Islam keempat yang wajib dijalankan. Keutamaan berpuasa di bulan Ramadhan adalah penghapus dosa-dosa di masa lalu jika dijalankan dengan ikhlas dan hanya mengharap pahala dari Allah SWT. Jadi, sayang sekali jika dilewatkan.

Membaca Al-Quran

Salah satu amalan terbaik di bulan Ramadhan yang sayang untuk dilewatkan adalah membaca Al-Quran. Membaca Al-Quran memang sebaiknya dilakukan setiap hari tidak hanya di bulan Ramadhan saja, namun saat dilakukan pada bulan Ramadhan terasa istimewa karena bulan Ramadhan adalah bulan diturunkannya Al-Quran.

“(Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al-Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang batil).” (QS Al-Baqarah: 185)

Shalat Tarawih Berjamaah

Selain shalat lima waktu, umat Muslim juga disarankan untuk mengerjakan shalat tarawih berjamaah di masjid pada saat bulan Ramadhan. Selain mendapatkan pahala yang berlipat ganda, shalat tarawih juga bisa menjadi sarana untuk menjalin silaturahim dengan para tetangga.

BACA JUGA  Mencapai Sukses Seperti Sosok Idola Kita

Menghidupkan Malam-Malam Lailatul Qadar

Malam lailatul qadar adalah malam yang lebih baik dari malam 1000 bulan. Malam lailatul qadar ini bisa didapatkan pada sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan, terutama pada malam-malam ganjil. Malam lailatul qadar adalah malam pelebur dosa-dosa pada masa lalu, sebagaimana Rasulullah SAW bersabda:

“Dan barang siapa yang beribadah pada malam lailatul qadar semata-mata karena iman dan mengharapkan pahala dari Allah SWT, niscaya diampuni dosa-dosanya yang terdahulu.” (HR Bukhari).

Untuk menghidupkan malam lailatul qadar, yang bisa dilakukan adalah memperbanyak shalat malam, membaca Al-Quran, berdzikir, berdoa, perbanyak shalawat, istigfar dan berdiam diri di masjid atau itikaf.

Berinfak dan Sedekah

Amalan terbaik di bulan Ramadhan yang sayang untuk dilewatkan pada bulan Ramadhan adalah berinfak dan sedekah. Berinfak dan sedekah merupakan amalan yang bisa Anda lakukan kapan saja dan di mana saja, tidak perlu menunggu bulan Ramadhan. Namun, pada bulan Ramadhan terasa istimewa karena Allah SWT akan melipat gandakan pahala jika dikerjakan dengan ikhlas dan hanya mengharap ridho Allah SWT. Anda bisa memberikan santunan kepada kaum dhuafa dan juga anak-anak yatim piatu agar mereka bisa turut merasakan kebahagiaan di bulan Ramadhan.

BACA JUGA  Mati atau Sukses Bertransformasi Seperti Burung Elang

Itulah lima amalan terbaik di bulan Ramadhan yang sayang jika tidak dikerjakan karena sesungguhnya Allah SWT telah menjanjikan pahala yang berlipat ganda di bulan Ramadhan. Yuk, sempurnakan ibadah kita di bulan Ramadhan ini!

Free Download jadwal imsakiyah Ramadhan 1440 H - 2019
Talent Based Coaching Indonesia - ESQ - Belajar Menjadi Coach - Training Sertifikasi Coach

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.