Skip to main content

Pelatihan Motivasi Pengembangan Diri 840 Mahasiswa Baru Unanda Palopo

840 Mahasiswa Baru Mengikuti Training ESQ Quantum Excellence Universitas Andi Djemma (Unanda) Palopo di Agustus 2019
expert-in-character-building

Pelatihan Motivasi Pengembangan Diri 840 Mahasiswa Baru Unanda (Universitas Andi Djemma) Palopo.

Unanda merupakan pilihan strategis bagi masyarakat khususnya di Kota Palopo, Kabupaten Luwu, Luwu Utara dan Luwu Timur, Tana Toraja, Toraja Utara dan Kolaka Utara (Propinsi Sulawesi Tenggara) untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang pendidikan S1.

Dikatakan sebagai pilihan strategis karena Unanda merupakan universitas pertama yang hadir di bagian utara Sulawesi Selatan. Sangat jauh dari ibu kota Provinsi Sulawesi Selatan (366 km ke arah Utara Makassar).

Training QX Maba Unanda Palopo Sulsel di Agustus 2019-3

Sejarah

Unanda dibentuk oleh Ikatan Profesi Dosen Kerukunan Keluarga Luwu (IPD-KKL) bersama Pemerintah Kabupaten Luwu dibawah naungan Yayasan To Ciung Luwu pada tahun 1995.

Nama Andi Djemma sendiri berasal dari nama seorang pahlawan kemerdekaan dari tanah Luwu. Ia adalah orang yang pertama mengibarkan bendera Merah Putih di Istana Kerajaan Luwu.

Andi Djemma juga adalah pemimpin revolusi kemerdekaan di tanah Luwu yang berhasil mengusir serangan tentara KNIL (Belanda) dan tentara Australia yang berusaha menguasai tanah Luwu (Sulawesi Selatan) pada periode tahun
kemerdekaan.

BACA JUGA  Ciptaan Allah yang Luar Biasa, Sempurna, Amazing, yaitu Anda!

Setelah lebih dari 74 tahun setelah kemerdekaan diraih oleh bangsa Indonesia, Unanda telah mengembangkan pendidikan dengan 7 fakultas dan 10 program studi. Adapun Fakultas yang ada diantaranya adalah ; Teknik, Pertanian, Perikanan, Kehutanan, Ekonomi, Sosial Politik, dan Hukum, dengan jumlah total mahasiswa yang mencapai ribuan orang.

Pada tahun 2019 ini, dilaksanakan kegiatan Pengukuhan dan Penyambutan Mahasiswa Baru Universitas Andi Djemma Palopo dengan tema Etika dan ESQ Quantum Excellent (Keseimbangan IQ, EQ dan SQ). Etika sendiri adalah Values yang dimiliki oleh Universitas Andi Djemma, yaitu Empowerment, Integrity, Knowledge, and Attitude (ETIKA).

Pelatihan Motivasi Pengembangan Diri Mahasiswa Baru ESQ Quantum Excellence

Pada acara ini sejumlah 840 mahasiswa baru menghadiri kegiatan tersebut yang berlokasi di Aula Islamic Center Palopo. Training ESQ QX (Quantum Excellent) bagi Mahasiswa Baru tersebut dilaksanakan selama tiga hari pada tanggal 29-31 Agustus 2019.

Acara Training ini dibuka oleh Rektor Universitas Andi Djemma yaitu DR. Marsus Suti, M.Kes. dan dibawakan oleh Trainer lisensi dari DR. HC. Ary Ginanjar Agustian

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda

BACA JUGA  7 Pola Pikir yang Harus Anda Miliki untuk Meraih Kesuksesan dalam Segala Hal

Pelatihan Motivasi Pengembangan Diri 840 Mahasiswa Baru Universitas Andi Djemma (Unanda) Palopo di Agustus 2019

 

ESQ Exclusive Quantum Excellence, Training, training motivasi sukses

Anda tertarik mengetahui tentang Program Pembentukan Character dari ESQ Training? Ikutilah berbagai artikel inspiratif dari ESQ Training dalam sejumlah topik yang berbeda. Secara teratur kami merilis berbagai update terbaru mengenai pembentukan karakter, perjalanan meraih kesuksesan, penguatan mental, pendidikan di dalam keluarga, keterampilan public speaking, serta pengasuhan anak dan remaja dengan metode peningkatan Kecerdasan Emosional dan Spiritual.

Untuk mempelajari cara melakukan pengembangan karakter untuk penguatan sumber daya manusia di dalam perusahaan demi kelangsungan bisnis dan perkembangan langkah dalam menghadapi beragam persaingan yang kian sengit, dapat mengikutkan karyawan di Personal Transformation Program serta Training Character Building

Bila di dalam perusahaan Anda membutuhkan pendekatan kepemimpinan yang mampu merangkul karyawan, dapat mengikuti berbagai program dari ESQ Coaching Academy.

Untuk memiliki kemampuan Public Speaking. Untuk membangun Perjalanan Meraih Kesuksesan, anda juga bisa ikutan Training Public Speaking. Untuk mendapatkan sertifikasi resmi nasional dari badan nasional sertifikasi profesi melalui Lembaga Sertifikasi Profesi ESQ untuk keahlian coaching, public speaking, kemampuan trainer, dan membangun budaya perusahaan.

Bila karyawan Anda memiliki masalah dalam pengelolaan keuangan pribadi atau ingin membentuk angkatan kerja yang memiliki kemampuan finansial tinggi dan memiliki Rich Mind anda dapat mengikuti Training ESQ Rich Mind .

Untuk membangun ketangguhan perusahaan dengan kemampuan memimpin yang dapat menanamkan pengaruh positif melalui kata-kata dan inspirasi, Anda dapat mengikutsertakan Para Calon Pimpinan di Perusahaan Anda di Training ESQ NLP (Neuro Linguistic Programming) dengan klik disini.

Bila memiliki kesulitan atau masalah di beberapa sisi seperti keluarga karyawan yang disharmoni atau tidak rukun, yang dapat mengakibatkan menurunnya performa pegawai. Bila itu masalahnya, bagi para karyawan yang memiliki keluarga di Organisasi Anda, dapat mengikuti program  ESQ Parenting . Untuk pengembangan karakter anak, dapat klik disini. Untuk penguatan karakter remaja, dapat mengikuti Program Pendidikan Karakter Untuk Anak dan Remaja .

Untuk melakukan perkembangan di organisasi dan korporasi Anda, Anda dapat mempelajari cara membangun budaya perusahaan, mempelajari cara menciptakan strategi yang tepat untuk perusahaan di ACT Consulting

Bila dalam perusahaan Anda sejumlah pegawai akan Pensiun, mereka memerlukan pelatihan untuk menguatkan mental dan memperkaya keterampilan wirausaha, kecerdasan keuangan, dan mengelola kesehatan, Anda dapat mengikutsertakan dalam Training Masa Persiapan Pensiun .

Untuk mendapatkan bantuan mengenai cara membentuk karakter para pegawai dan pimpinan hingga dapat mengakselerasi perubahan yang kompetitif di organisasi Anda, ESQ Training memiliki langkah-langkah dan metodologi yang diperlukan. Hubungi kami via email di [email protected] atau telepon ke 0821-2487-0050 (Gisri).

Training Grand Quantum Excellence - 1024 X 264

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.