Saya ingin memulai tulisan ini dengan sebuah aktivitas kecil. Silahkan ambil pena dan tuliskan nama Anda di sebuah kertas. Syaratnya, apabila kita biasa menulis menggunakan tangan kanan sekarang gunakan tangan kiri, atau sebaliknya.
Apakah perasaan kita ketika menulis dengan tangan yang tidak biasa kita gunakan? Dan bagaimana bentuk tulisan kita? Tentu kita akan mengalami kesulitan dan perasaan tidak nyaman. Bahkan mungkin tulisan kita akan mirip dengan tulisan anak SD. Jika kebiasaan itu kita terus lakukan dan biasakan, niscaya hasilnya akan lebih baik lagi dan lagi.
Pengalaman mengubah kebiasaan menggunakan tangan juga saya pernah alami ketika menjadi seorang karateka. Di saat sebagian besar orang hanya bertumpu pada kemampuan tangan kanan untuk memukul, saya melatih tangan kiri untuk memukul dengan penuh kekuatan, kecepatan, dan ketepatan. Meskipun awalnya sangat sulit, saya terus berusaha keras mengasah kemampuan tangan kiri saya dengan sungguh-sungguh. Hasilnya sungguh menguntungkan, pukulan kisame saya sangat me menakutkan lawan saya karena mereka tidak menyangka kekuatan tangan kiri saya.
Apabila kita hubungkan dengan kelangsungan organisasi, kita melihat begitu banyak perusahan yang menginginkan perubahan budaya kerjanya. Budaya kerja telah terbukti mampu mendongkrak kinerja sehingga performance perusahaan dapat melesat.
Namun kenyataannya melakukan perubahan budaya kerja tak semudah membalik telapak tangan. Ketika harus memulai suatu proses perubahan, biasanya orang-orang merasa tidak nyaman melakukannya karena memang terkadang mereka perlu membuang kebiasaan dan kenangan lama, serta tradisi masa lalu yang sudah dirasakan nyaman.
Ketidaknyaman ini dapat dirasakan di setiap level dalam organisasi, baik pimpinan maupun bawahan. Pada level pimpinan, terkadang untuk menjalankan perannya sebagai role model penegakkan nilai-nilai organisasi, mereka harus membuang kebiasaan lama yang alih-alih mencontohkan implementasi nilai, malah seringkali mencontohkan pelanggaran nilai. Yang harus diubah juga pada level pimpinan adalah kebiasaan mentolerir kesalan bawahan. Demikian juga dalam perannya sebagai pembimbing bawahan, pimpinan harus lebih peduli kepada pengembangan diri para bawahannya dengan cara menyediakan waktu untuk coaching dan mentoring.
Pada level karyawan, membiasakan briefing untuk internalisasi nilai setiap pagi seringkali menjadi sebuah momok bagi mereka. Mereka harus datang lebih awal, mengulang-ulang membaca nilai-nilai perusahaan sambil berteriak dan mendengarkan arahan atasannya sambil berdiri, seringkali terasa aneh dan tidak nyaman pada awalnya.
Seperti melatih tangan kiri untuk menulis yang sulit pada awal prosesnya, demikian juga dengan perubahan organisasi. Karena itu komitmen untuk terus menerus melakukan perubahan adalah harga yang harus dibayar agar organisasi memiliki performa yang tinggi.
Anda Ingin segera meraih pencapaian tertinggi dalam hidup Anda?
Dapatkan Informasi Training, Tips Menarik dan Artikel Inspiratif dari ESQ 165 melalui email Anda