Skip to main content

Seberapa Jauh Uang Bisa Membeli Kebahagiaan? Ini Hasil Penelitiannya

Apakah Uang Bisa Membuat Bahagia, Apakah Kebahagiaan Itu, Bahagia Itu Apa, Training ESQ Agar Bahagia, Traning Motivasi Karyawan
expert-in-character-building

“Jika sudah kaya, punya banyak uang, punya rumah sendiri, punya mobil, sudah berkeluarga, maka kita akan BAHAGIA”

Percaya atau tidak pandangan seperti di atas masih dipercaya sebagian besar orang di dunia, termasuk Indonesia. KEBAHAGIAAN hidup dinilai dari pencapaian-pencapaian tertentu. Padahal sudah banyak orang berucap dan membuktikan bahwa Uang TIDAK BISA membeli kebahagiaan.

Mana yang benar?

Untuk membantu Anda yuk tengok sejenak hasil penelitian di tahun 2016 lalu. Universitas Cambridge mengadakan sebuah penelitian untuk mencari keterkaitan atau relevansi antara KEBAHAGIAAN dengan UANG.

Hasilnya…

Ada benarnya jika uang bisa memberikan kebahagiaan. Hasil penelitian yang dituangkan dalam artikel “Spending for Smiles: Money Can Buy Happiness After All ini menjelaskan bahwa membelanjakan uang sesuai dengan kepribadian setiap orang akan memberikan kebahagiaan.

Contohnya, seseorang dengan kepribadian introvert. Ia akan lebih bahagia ketika menggunakan uangnya untuk membeli barang sesuai kepribadian, seperti buku.

Penjelasan tersebut diperkuat oleh Erita Narhetali, dosen fakultas Psikologi Universitas Indonesia yang mengatakan bahwa kepemilikan akan mendorong seseorang memiliki emosi positif. Emosi itu lalu mengekspresikan ras asenang, cinta, harga diri, dan kebahagiaan.

BACA JUGA  Segudang Manfaat Mendengarkan Musik Hipnoterapi

Saat memiliki uang, kita bisa melakukan apa saja yang kita suka. Sebaliknya, saat tidak punya uang, hati menjadi gelisah, gusar, mudah panik, mudah emosi, dan sebagainya.

Setuju???

Ya, uang adalah alat yang bisa membeli kebahagiaan. Namun Anda perlu tahu bahwa Anda akan LEBIH BAHAGIA jika menggunakan uang sebagai alat membeli pengalaman.

Kok bisa?

Coba bayangkan atau pikir ulang tentang hal-hal yang sudah terjadi terkait uang dan kebahagiaan. Contohnya, Saat membeli handphone Samsung terbaru tentu rasanya sangat bahagia. Namun kebahagiaan itu paling lama bertahan paling hanya dua minggu hingga satu bulan saja.

Saat handphone masih baru, ia akan disentuh dengan hati-hati dan disayang-sayang. Ketika sebulan lebih berlalu, perasaan bahagia itu perlahan terkikis dan jadi biasa saja.

Betul, apa betul???

Nah, perasaan BAHAGIA itu akan berbeda kalau Anda menggunakan uang yang setara untuk beli handphone Samsung keluaran terbaru itu untuk pengalaman. Ya, uang membeli pengalaman.

Percaya atau tidak KEBAHAGIAAN dari uang membeli pengalaman jauh lebih awet dan lama dengan membeli barang. Contohnya, Anda menggunakan uang untuk backpakeran, ikut kursus, seminar, atau kelas tertentu, mendaftar di Training Motivasi untuk perbaikan diri, dan seterusnya.

BACA JUGA  Di Saat Realita Tak Sesuai Ekspetasi, Coba Baca Baik-Baik Nasehat Ini

Meski telah lewat tiga bulan bahkan hingga satu tahun, rasa bahagia itu akan muncul kembali saat teringat pengalaman itu. Atau melihat foto-foto kebersamaan waktu itu.

Contohnya, adakah di antara Anda yang merupakan alumni seminar atau training ESQ? Jika ya, bagaimana kesan Anda selama ikut training? Adakah yang rindu suasan dan kebersamaan di training?

Tulis jawabannya di kolom komentar yaa..

Lebih dahsyat lagi, jika Anda menggunakan uang untuk mendapatkan KEBAHAGIAAN ABADI. Kebahagiaan level tinggi yang baru dipahami oleh segelintir orang saja. Apa itu?

Yakni menyedekahkan uang yang dimiliki pada yang membutuhkan. Intinya uang yang didapat bukan untuk konsumsi pribadi, namun untuk orang lain.

Bayangkan kita terus-menerus dialiri doa-doa positif karena senang share atau berbagi dengan sesama. Doa dari anak yatim, doa dari janda tua, doa dari bapak-bapak renta, dan doa-doa baik lainnya dari mereka yang sedang mengalami kepedihan dan kengerian di hidupnya.

Setuju? Katakan YA SAYA SETUJU di kolom komentar jika Anda pun berpikiran demikian.

BACA JUGA  Klinik Hipnoterapi Jakarta dengan Coaching Terapis Profesional

Jika tidak, cobalah…
Kebahagiaan seperti itu langgeng di dunia dan Anda pun akan mendapatkan pahala besar di akherat kelak dengan sikap berbagi pada yang membutuhkan.

Share pendapat Anda di kolom komentar bawah ini ya…

Salam 165

 


Dapatkan tulisan-tulisan yang menginspirasi dari ESQ 165 Great Character Series dengan like halaman facebook https://www.facebook.com/esqtraining/

Informasi mengenai Pelatihan ESQ kunjungi  Training ESQ 165 Great Character Series

Anda Ingin segera meraih pencapaian tertinggi dalam hidup Anda?
Dapatkan Informasi Training, Tips Menarik dan Artikel Inspiratif dari ESQ 165 melalui email Anda

 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.