Skip to main content

Sebulan Sembuh dari Covid-19, Ary Ginanjar Langsung Isi Training Next Chapter

expert-in-character-building

 JAKARTA – Sekitar 380 orang asal 6 negara hadir dalam Training Next Chapter secara virtual. Training tersebut dilakukan selama 2 hari pada Sabtu-Minggu (6-7/2/2021). Para partisipan dipandu langsung oleh Dr. (H.C) Ary Ginanjar Agustian (President ESQ Group), Iman G. Herdimansyah (Trainer ESQ), serta Syaiful (Asisten trainer ESQ). 

Motivator berbasis spiritual itu mengisi langsung Training Next Chapter dari Studio lantai 23, Menara 165. Padahal dirinya baru saja berperang dan sembuh dari Covid-19.

“Empat minggu setelah menghadapi Covid-19 yang cukup berat. Alhamdulillah hari ini saya bisa hadir lagi di dalam Training ESQ tingkat dua atau dinamakan Next Chapter,” kata Ary yang mengenakan jas biru muda itu.

Masa kritisnya yang terjadi antara tanggal 4 – 18 Januari 2021, di tengah malam Ary selalu memohon kepada Allah, “Apabila sehat maka saya akan pergunakan kekuatan itu untuk kembali mengajar kembali, agar sisa hidup ini bisa memberi manfaat untuk ummat.”

Para peserta nampak takjub dengan keinginan kuatnya Sang Guru untuk senantiasa menyebarkan kebaikan kepada khalayak. 

BACA JUGA  ToT Bantu Tingkatkan Rasa Percaya Diri Siapapun

“Alhamdulillah ternyata Allah kabulkan permintaan itu dan saya bisa kembali tampil.Padahal setelah terserang Covid biasanya membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk bisa kembali normal,” sambungnya.

Training Next Chapter yaitu lanjutan Training dari New Chapter. Di Training New Chapter fokus kepada membangun fondasi, sedangkan Next Chapter fokus membangun tiang dan atap. Di New Chapter diajarkan bagaimana membangun mental spiritual, namun di Next Chapter diajarkan bagaimana mengeluarkan energi. 

“Bersyukurlah atas ilmu yang Allah berikan ini, di luar sana banyak yang matanya masih gelap, telinganya masih sunyi. Tapi di sini Allah membuka mata, membuka telinga dan membuka jiwa. Bersyukurlah kepada Allah SWT dan sholawat untuk nabi,” kata Ary sambil menengadahkan tangannya ke atas.

Menurutnya ada 5 hal yang difokuskan pada training kali ini yakni bagaimana membangun impian atau misi, membangun karakter, mengendalikan diri, sinergi kolaborasi, dan total action.
Selain Ary, kader ESQ yang bernama Iman GH turut membagikan ilmu ESQ Way 165, mental state, ESQ Matrix dan lain sebagainya. Ia mengawalinya dengan sebuah permainan ‘Maju Mundur’, agar energi para peserta semakin bertambah.

BACA JUGA  PT Pelindo III, Trainer ESQ: Pegang 3 Hal Penting Ini Agar Menjadi Coach Profesional!

Mereka yang berasal dari Taiwan, Abu Dhabi, Jerman, Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam dengan kompak mengikuti arahan dari Iman. Terlihat jelas semangat dan senyum mereka dari layar Zoom. “Kalian luar biasaaa, kira-kira apa yang bisa diambil dari permainan tadi?” tanya Iman.

Cikza dari Malaysia mengatakan bahwa kita harus fokus kepada arahan. Tak hanya dirinya, banyak partisipan yang menuliskan komentarnya pada chat room yakni:

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.