Skip to main content

Macam-Macam Kegiatan Ramadhan untuk Anak SD yang Unik dan Kreatif

Macam-Macam Kegiatan Ramadhan untuk Anak SD yang Unik dan Kreatif - ESQ Spesial Ramadhan
expert-in-character-building

Macam-Macam Kegiatan Ramadhan untuk Anak SD yang Unik dan KreatifMasih ingatkah kita bagaimana mengisi Bulan puasa  dengan beragam kegiatan yang penuh dengan keceriaan pada masa kanak-kanak? Berpuasa, tarawih bersama teman-teman, dan selalu membawa buku agenda untuk mencatat hasil ceramah dari para ustad yang berceramah dari hari ke hari. Itu semua adalah kegiatan Ramadhan untuk anak SD yang sangat menyenangkan, bukan?

 

Namun, karena perkembangan teknologi yang semakin maju membuat kegiatan-kegiatan tersebut  mulai tergerus oleh zaman. Padahal, kita sadari bahwa kegiatan tersebut banyak mendatangkan manfaat terutama bagi anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar.

 

Lantas, kegiatan Ramadhan kreatif apa saja yang sebaiknya dimunculkan kembali untuk anak-anak dalam mengisi Bulan Ramadhan? Lebih lanjut, yuk kita simak bersama!

 

 

  • Persami

 

Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) adalah kegiatan perkemahan yang disertai dengan berbagai kegiatan Ramadhan di sekolah. Kegiatan yang menitik beratkan pada aktivitas di luar sekolah ini dirancang oleh guru-guru dan para staff sekolah guna mengisi Bulan Ramadhan siswa-siswi agar lebih mandiri dan lebih dekat dengan Allah SWT.

BACA JUGA  Hadiah bagi Siapa Saja yang Berpuasa (Keutamaan Berpuasa)

 

 

  • Buka Bersama

 

Buka bersama menjadi satu salah satu kegiatan Ramadhan untuk anak SD yang paling dinantikan. Anak-anak sangat senang jika diundang untuk berbuka puasa, apalagi jika bersama dengan teman-teman. Kegiatan buka puasa ini terbilang unik. Biasanya, lingkungan sekitar mengundang anak-anak SD untuk berbuka puasa di masjid terdekat. Senyum dan tawa anak-anak pun menghiasi seluruh pelataran masjid. Keceriaan yang terbentuk tentu akan membuat kegiatan buka puasa anak-anak SD jadi lebih asyik.

 

 

  • Berbagai training bermanfaat

 

Selain buka puasa bersama, ada beberapa lembaga yang menghadirkan aneka training dikhususkan untuk anak SD. Training ini pun beragam tetapi punya tujuan yang sama, yaitu ingin mencerdaskan anak bangsa dan menjauhkannya dari segala hal negatif. Dengan berbekal training yang ada saat ini, anak-anak Anda tentu lebih mampu menjawab tantangan zaman yang berubah seiring berjalannya waktu.

 

Ingin Ramadhan anak Anda jadi lebih positif? Yuk, isi kegiatan Ramadhan untuk anak SD dengan rangkaian Training Kids & Teens Basic dari ESQ Leadership Center . Jika YA, silakan amankan kursi dan daftarkan anak Anda untuk merasakan bagaimana training ini memengaruhi hidup buah hati Anda.

BACA JUGA  3 Kegiatan Ramadhan Ala Rasulullah SAW yang Mudah Diikuti
Free Download jadwal imsakiyah Ramadhan 1440 H - 2019
Talent Based Coaching Indonesia - ESQ - Belajar Menjadi Coach - Training Sertifikasi Coach

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.